Saturday, November 8, 2014

Aplikasi Karburator TDR28 pada Yamaha Scorpio

Aplikasi Karburator TDR28 pada Yamaha Scorpio

Kebetulan motor tunggangan saya Yamaha Scorpio 225 tahun 2012
setelah melakukan modif beraliran Japstyle, saya menemukan masalah ketika Karbu Vakum bawaan pabrik tidak bisa diaplikasikan dengan open filter maupun filter aftermarket (saya sudah mencoba dengan filter aftermarket Daytona).

Karbu Vakum bawaan pabrik berdiameter 30 mm, karena menganut sistem vakum motor menjadi irit bahan bakar. Kekyrangan dari sistem vakum ini adalah supplay bahan bakar menunggu perintah dari membran vakum yang berhubungan dengan mesin. Tarikan menjadi kurang spontan dan nafas kurang panjang.

Setelah beberapa kali Googling saya putuskan untuk menggantinya dengan Karbu Merk TDR ukuran 28 mm.

Pemasangannya termasuk paling mudah dan simple, ada beberapa part yang harus disiapkan ;

1. tali gas (saya pakai tali gas vespa)
2. Main jet (spuyer bensin) saya ganti dengan ukuran 118 merk Kitaco
3. Karbu TDR 28

pemasangan tidak perlu memakai spacer, tinggal balik posisi manifold agar karbu tidak mentok di Dinamo Stater.

untuk motor saya yang mesinnya standar hanya melakukan penggantian CDI BRT dan Busi racing. Pilot jet tetap memakai bawaan karbu, Main jet diganti dengan ukuran 118 merk Kitaco. Putaran angin disetting sesuai dengan kebutuhan motor.

Menurut saya penggantian karbu ini sangat besar pengaruhnya terhadap tarikan dan performa motor.

silahkan mencoba

No comments:

Post a Comment